Penandatanganan Perjanjian Kerjasama BDTBT dengan SMKN 1 Mandau, Riau

Jum’at, 10 November 2023 dilaksanakan penandatanganan perjanjian  kerjasama Balai Diklat Tambang Bawah Tanah (BDTBT) dengan SMKN 1 Mandau di aula BDTBT, dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan masing – masing instansi.

Dalam sambutan nya kepala sekolah SMKN 1 Mandau bapak Zulfikar, S.Pd,M.M menyampaikan bahwa kegiatan penandatangan kali ini merupakan perpanjangan untuk perjanjian kerjasama yang sebelumnya sudah dilaksanakan, namun dalam evaluasi kerjasama yang dilaksanakan dirasa belum optimal, sehingga mulai dari tahun ini hingga kedepan nya SMKN 1 Mandau akan lebih aktif melaksanakan kegiatan pengembangan SDM untuk murid-muridnya, seiring dengan hal tersebut mohon bantuan dan kerjasama dari BDTBT untuk pengembangan SDM tersebut.

Sesuai dengan visi BDTBT Menjadi istitusi/lembaga terunggul dalam menciptakan tenaga professional di bidang tambang bawah tanah, dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan juga merupakan upaya untuk mewujudkan visi tersebut. Dalam sambutan nya Kepala BDTBT Bapak Darius Agung Prata, S.T.,M.K.K.K menyampaikan bahwa SMKN 1 Mandau dan BDTBT merupakan instansi yang sama-sama bergerak dalam pengembangan kompetensi SDM, hanya berbeda metode nya, SMKN 1 Mandau adalah instansi untuk pendidikan yang formal dan BDTBT adalah instansi yang memberikan pelatihan secara informal.

Kerjasama yang akan dilaksankan tidak menutup kemungkinan dapat dilaksanakan dalam berbagai kegiatan, seperti program magang untuk siswa/i SMK, program sertifikasi untuk lulusan SMK, pelaksanaan studi ekskursi serta pengembangan untuk kurikulum dan bahan ajar, dan kegiatan lainnya. Dalam pelaksanaan perjanjian kerjasama ini diharapkan dapat memberikan efek dan manfaat positif bagi kedua belah pihak.

WhatsApp chat